Info Tentang Kata Kata, Fashion, Otomotif, Kecantikan, Hiburan, Elektronik, Kesehatan, Kuliner, Lifestyle, Family, Olahraga, Teknologi, Wisata dan Lain - Lain Jaman Now

Cara Mudah Membedakan Emas 24 karat Asli dan Palsu

Membedakan emas 24 karat asli dan palsu ini harus dilakukan dengan teliti. Sebab, investasi emas sendiri sudah menjadi primadona bagi sebagian besar orang dari kalangan investor. Mengapa begitu? 


Sebab, memakai emas sebagai nilai tukar dapat menguntungkan karena harga emas yang cenderung naik setiap tahunnya. Maka, dapat dipastikan bahwa nilai dari kekayaan yang dimiliki oleh pemilik emas juga akan terus meningkat waktu ke waktu, seperti harta karun kuno. 

Cara Mudah Menentukan Emas 24 Karat yang Asli dan Palsu
Nilai emas yang cenderung meningkat ini yang nantinya dinilai mampu memberikan ‘jaminan’ kepada para investor dalam bidangnya. Emas juga sekaligus digunakan untuk tumpuan dan rencana cadangan  untuk menghindari risiko dari konflik lain yang dapat mempengaruhi nilai mata uang dunia. Namun bagaimana cara membedakan emas 24 karat asli dan palsu? Berikut beberapa caranya.

Menggigit Emas untuk Mengetes Keaslian Emasnya, Sebab Emas Memiliki Tekstur Yang Unik, Semakin Tinggi Nilai Emas Maka Semakin Lunak Teksturnya

Emas adalah logam yang memiliki sifat unik, yaitu semakin tinggi atau semakin murni emas tersebut, maka akan semakin lunak pula tekstur dari logam tersebut. Makanya, bukan hal aneh jika orang-orang yang sudah mendapatkan medali emas biasanya akan menggigit emasnya dulu. Hal tersebut berguna untuk mengecek keasliannya. Hal ini juga dapat digunakan untuk membedakan emas 24 karat asli dan palsu.

Jika Anda  menggigit emas dan terdapat bekas gigitan yang tertinggal, maka kemungkinan besar emas yang digigit tersebut adalah emas asli dan memiliki tingkat kemurnian yang tinggi. Tetapi, hal ini sebenarnya tidak bisa digunakan untuk perhiasan, karena bahannya sudah dicampur dengan logam dan zat lain. 

Menggosok, Kemudian Melihat Warnanya Dapat Membedakan Emas 24 karat Asli dan Palsu
Untuk mengetahui emas asli atau palsu, Anda dapat mengecek hal tersebut melalui kadar warnanya. Caranya adalah dengan menggosok-gosok permukaan emas, Anda dapat menggunakan telapak tangan maupun telunjuk untuk menggosoknya. 

Jika setelah digosok warnanya berubah pudar dan tidak sama, maka dapat dipastikan bahwa emas tersebut merupakan emas palsu. Tetapi, bila tidak terdapat perubahan warna pada emas, maka Anda dapat memastikan bahwa emas tersebut asli. 

Memeriksa Keaslian Emas Menggunakan Sertifikat Emas
Sebelum membeli emas, maka pastikanlah Anda memeriksa sertifikat keaslian dari emas tersebut. Caranya mudah, yaitu dengan meletakkan sertifikat emas di bawah sinar ultraviolet. Apabila sertifikat tersebut asli, maka akan ada garis-garis minor dengan berbagai warna. 

Seperti layaknya uang kertas, akan terdapat blok berwarna hijau pada setiap deskripsi detail yang ada pada sertifikat. Kemudian, pastikan juga adanya logo watermark dari perusahaan pencetak sertifikat yang asli.

Uji Keaslian Emas Menggunakan Suara
Menjatuhkan atau mengetuk emas adalah salah satu cara untuk Membedakan emas 24 karat asli dan palsu. Cara ini dapat dilakukan menggunakan koin atau menggunakan benda alternatif lainnya. Bunyi emas asli akan menimbulkan suara seperti dering yang panjang serta bernada tinggi ketika bertabrakan dengan logam. Sedangkan, pada emas imitasi atau logam lain, maka suaranya akan jauh lebih pendek dan tidak nyaring. 

Nah itulah dia beberapa cara membedakan emas 24 karat asli dan palsu, baik untuk emas perhiasan maupun emas batangan. Pastikan untuk selalu berhati-hati sebelum membeli agar bisa memperoleh produk original. 

Back To Top